hijab.id

Imbas Kebijakan Penghentian Umroh dari Arab Saudi, Kepadatan di Soetta hingga Jemaah ditolak Masuk Saudi

27 Feb 2020  |  779xDitulis oleh : Freelancer
Imbas Kebijakan Penghentian Umroh dari Arab Saudi, Kepadatan di Soetta hingga Jemaah ditolak Masuk Saudi

lintasdetik.com - Menanggapi penghentian sementara umroh, Ketua Umum Sarikat Penyelenggara Umroh dan Haji (Sapuhi), Syam Resfiadi, mengonfirmasi bahwa jemaah umrah sejak pukul 12.00 WIB sudah tidak dapat take-off menuju Arab Saudi. Saat ini, jemaah tertahan di Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Tangerang. Kondisi jamaah yang tertahan di Bandara Soetta menyebabkan terjadinya kepadatan.

"Itu (laporan) langsung staf saya dari airport bahwa per jam 12 itu tidak boleh lagi ada penerbangan menuju ke Jeddah," ucap Syam kepada wartawan, Kamis (27/2).

Seperti yang diketahui, sebelumnya pemerintah Arab Saudi membuat kebijakan dimana menangguhkan untuk sementara waktu kedatangan jemaah umrah di luar Arab Saudi. Hal ini dalam upaya mencegah penyebaran virus corona di wilayah kerajaan Arab Saudi. Penangguhan inipun dilakukan atas dasar rekomendasi dari Kementerian kesehatan Arab Saudi, dan diberlakukan untuk semua negara, termasuk dengan Indonesia.

Jamaah yang baru mendarat ditolak masuk Arab Saudi

Imbas dari penghentian sementara kedatangan jemaah umroh ke Arab Saudi, puluhan ribu calon jemaah Umroh dari Sumatera Utara, tertunda dan tidak bisa masuk ke Arab Saudi. Bahkan, pengakuan dari ketua ASITA Sumatera Utara, Solahuddin Nasution, jemaah diminta untuk kembali pulang ke Indonesia.

“Dari grup WA kita. Saya mendengar ada jemaah yang sudah tiba di Saudi, malah ditolak dan disuruh balik ke Indonesia. Jumlahnya ratusan. Mereka sudah tiba di sana (Bandara King Abdul Azis) sejak berangkat kemarin,” ungkap Solahuddin, Kamis (27/2).

Solahudin pun menjelaskan, jemaah yang sudah mendarat, tanpa kompensasi apapun, tetap untuk ditolak masuk ke Arab Saudi.

“Jadi, di sana mereka seperti tidak diterima. Padahal baru masuk. Kasihan juga. Saya dengar juga, ada di Sumut yang berangkat hari ini juga tertahan. Pihak Kemenag RI sudah di bandara untuk menenangkan mereka dan menjelaskannya,” pungkasnya. (Rm/Red)

Baca Juga:
Cara Highlight Rambut Sendiri Supaya Lebih Indah

Cara Highlight Rambut Sendiri Supaya Lebih Indah

Wanita      

21 Jul 2022 | 156


Rаmbut mеruраkаn mаhkоtа, baik bаgі wanita mаuрun laki-laki. Bіаѕаnуа laki-laki mеmрunуаі selera rаmbut yang standar sama seperti lаkі-lаkі pada umumnya. ...

Rekomendasi Brand Bola Futsal Terbaik

Rekomendasi Brand Bola Futsal Terbaik

     

22 Mei 2020 | 223


Futsal merupakan olahraga yang hampir mirip dengan sepak bola. Sehingga banyak orang awam yang menganggapnya sama. Padahal dari segi pemain dan bola juga sudah jauh berbeda. Pemain sepak ...

4 Cara Mengatasi Jerawat Meradang Pada Wajahmu

4 Cara Mengatasi Jerawat Meradang Pada Wajahmu

Tips      

10 Jun 2022 | 203


Munсulnуа jеrаwаt уаng dіѕеrtаі peradangan dan kеmеrаhаn mеmаng сukuр mеnggаnggu. Bаnуаk orang mеlаkukаn bеrbаgаі саrа mengatasi jеrаwаt mеrаdаng ...

PT Alif Khadafi Indonesia Jasa Sewa Mobil PJU dan Alat Berat Terbaik Di Jabodetabek

PT Alif Khadafi Indonesia Jasa Sewa Mobil PJU dan Alat Berat Terbaik Di Jabodetabek

Ulasan      

23 Maret 2020 | 843


Mobil PJU atau mobil skylift mempunyai kegunaan dan desain yang sama. Jika mobil skylift memiliki fungsi untuk perbaikan gedung-gedung di kota besar. Sedangkan untuk mobil pju biasanya ...

Anies Baswedan

Anies Baswedan dan Kerinduan akan Persatuan, Momen Spesial di Pesta Rakyat 17 Agustus

Nasional      

21 Agu 2023 | 50


Jakarta - Eks Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, menampilkan kesederhanaan dan kedekatannya dengan rakyat dalam momen Peringatan HUT RI ke-78 di Waduk Lebak Bulus, Jakarta Selatan, pada ...

Ini 6 Tanda-tanda Awal Hamil yang Sering Tak Disadari

Ini 6 Tanda-tanda Awal Hamil yang Sering Tak Disadari

Wanita      

16 Jun 2022 | 196


Anda, ѕеdаng рrоgrаm hаmіl? Nаh, wаjіb tahu tаndа-tаndа аwаl hamil уаng sering tidak disadari calon іbu.    Mеmіlіkі buаh hati mеruраkаn ѕеbuаh ...