rajapress

Inilah Jenis Olahraga Yang Diyakini Bisa Membuat Usia Lebih Panjang

12 Jun 2020  |  1511x | Ditulis oleh : FDT
Inilah Jenis Olahraga Yang Diyakini Bisa Membuat Usia Lebih Panjang

Untuk menjaga kesehatan tubuh dan untuk membuat umurmu semakin panjang adalah dengan menerapkan gaya hidup sehat. Dalam sebuah penelitian ditemukan bahwa melakukan olahraga sebenarnya dapat menambah beberapa tahun dalam hidup kamu. Dikatakan bahwa beberapa olahraga ini dipercaya sebagai aktivitas yang bisa membuat usia kamu panjang. Penasaran? Olahraga apa saja sih? Yuk kita simak jenis olahraga yang bisa membuat usia kamu semakin panjang.

Berenang                                         

Walaupun olahraga ini terlihat sangat sederhana, tetapi dengan berenang dapat meningkatkan kesehatan jantung dan memperkuat otot tubuh kamu. Apalagi dengan berenang dapat meningkatkan kapasitas paru-paru dalam tubuh, dan pastinya tubuh akan menerima lebih banyak oksigen yang penting untuk kerja otak dan lebih fokus. Paru-paru yang lebih besar juga berarti kamu dapat menangani lebih banyak tekanan fisik dan tidak mudah lelah sehingga tubuhmu menjadi lebih fit seharian dan membuat usia kamu semakin panjang karena kesehatan yang selalu terjaga.

Callanetics

Seorang wanita melatih tubuhnya dengan berolahraga callanetics dan menjadi kurus dalam waktu kurang dari seminggu. Dan rahasianya adalah dengan latihan statis. Olahraga callanetics melibatkan setiap otot dalam tubuh melalui gerakan nadi kecil, dan hal itu yang menyebabkan sel-sel lemak dalam tubuh terbakar. Salah satu cara yaitu dengan melakukan Sit-up untuk membuat lemak diperut menjadi kecil dan paha menjadi ramping. Callenics tidak mengenal usia untuk bisa di pratekan, karena olahraga ini dapat dilakuka oleh usia berapapun dan tubuh akan menjadi lebih sehat dan berumur panjang.

Yoga

Olahraga Yoga ternyata tidak hanya melatih fisik menjadi sehat saja, tetapi juga sekaligus melatih pikiran. Dengan olahraga yoga dapat membantu kamu untuk mendekompresi tulang belakang serta menghilangkan ketegangan dan merilekskan otot-otot yang dihasilkan karena duduk berjam-jam. Selain itu meregangkan tulang belakang memberikan lebih banyak nutrisi ke cakram intervertebralis dan membuat otot tulang menjadi tetap sehat dan bugar. Bagi kamu yang sedang tekena banyak masalah dan banyak pikiran, yoga juga dapat membantu menenangkan pikiran dan melepaskan stres yang sedang kamu hadapi.

Lari

Berdasarkan penelitian menunjukkan bahwa dengan olahraga lari dapat membantu menurunkan kadar kolesterol secara signifikan dalam tubuh. Dinama kelebih kolesterol dalam darah adalah faktor utama pemicu penyakit kardiovaskular (jantung). Dengan olahraga lari dapat menstimulasi produksi sel lipoprotein densitas tinggi sehingga membantu menjaga keseimbangan kolesterol dalam darah. Selain itu dengan berlari juga melatih kesehatan jantung dan mencegah tubuh terhindar dari penyakit jantung dan membuat usia semakin lebih lama.

Olahraga Berkelompok

Dalam study penelitian yang dilakukan oleh peneliti dari The Copenhagen City Heart Study, mengungkapkan bahwa orang yang berolahraga secara berkelompok dapat berumur panjang dibandingkan dengan orang yang lebih suka berolahraga sendirian. Dan para ahli meyakini bahwa persahabatan dan interaksi sosial dapat meningkatkan kesehatan mental dan kepatuhan terhadap aturan yang berlaku.

Itulah beberapa olahraga yang bisa kamu lakukan dan akan lebih baik lagi jika dilakukan secara rutin agar kesehatan tubuh kamu semakin terjaga. Semoga bermanfaat.

Berita Terkait
Baca Juga:
pesanten Al Masoem Bandung

Integrasi Teknologi dalam Pembelajaran Agama Islam di Pesantren Modern Al Masoem

Pendidikan      

10 Jul 2024 | 160


Pesantren modern Al Masoem, merupakan sebuah lembaga pendidikan yang mengkombinasikan pembelajaran agama Islam dengan pendidikan umum yang berteknologi. Terletak di Bandung, pesantren ini ...

https://masoemuniversity.ac.id/

Universitas Ma'soem: Berintegrasi Ilmu & Agama untuk Masa Depan

Pendidikan      

4 Jul 2024 | 268


Universitas Ma'soem adalah salah satu universitas di Bandung yang memiliki visi untuk menjadi pusat pendidikan yang berfokus pada integrasi ilmu dan agama. Dengan semangat untuk ...

Revolusi Industri Keuangan melalui Inovasi Teknologi Finansial (Fintech)

Revolusi Industri Keuangan melalui Inovasi Teknologi Finansial (Fintech)

Tekno      

11 Agu 2023 | 741


Industri keuangan telah mengalami transformasi revolusioner berkat kemajuan teknologi. Inovasi Teknologi Finansial, atau yang dikenal sebagai Fintech, telah memicu perubahan besar dalam ...

Cara Mudah Membuat Aplikasi Android sendiri

Cara Mudah Membuat Aplikasi Android sendiri

Tekno      

13 Nov 2019 | 1212


Cara Mudah Membuat Aplikasi Android sendiri  - Tahun 2003 silam sejak dikembangkan oleh Andy Rubin, sistem operasi android terus merajai peranti mobile di dunia. Ada sekitar 72,9 ...

Kesalahan Umum yang Harus Dihindari Saat Mengelola Akun Sosial Media

Kesalahan Umum yang Harus Dihindari Saat Mengelola Akun Sosial Media

Tips      

18 Maret 2025 | 12


Di era digital saat ini, mengelola akun sosmed telah menjadi salah satu aspek penting dalam pengembangan bisnis. Dengan semakin banyaknya peluang bisnis sosmed yang muncul, banyak pelaku ...

Meningkatkan Company Branding dengan Local Citation

Meningkatkan Company Branding dengan Local Citation

Tips      

11 Jul 2024 | 210


Dalam era digital yang semakin berkembang, penting bagi perusahaan untuk memperkuat brand mereka secara online. Salah satu cara yang efektif untuk meningkatkan company branding adalah ...