Tryout.id

Belimbing Dapat Mencerahkan Kulit, Inilah Caranya!

24 Apr 2022  |  853x | Ditulis oleh : FDT
Belimbing Dapat Mencerahkan Kulit, Inilah Caranya!

Segar dan menggairahkan menjadi kesan pertama ketika melihat buah yang satu ini. Setelah dimakan rasanya akan semakin menggoda dan sulit untuk dilupakan. Inilah belimbing yang merupakan salah satu buah yang mudah ditemui di pasar tradisional. Tidak hanya bermanfaat bagi kesehatan, kandungan vitamin A, vitamin C dan mineral di dalamnya ternyata baik bagi kecantikan.

Berdasarkan kandungan yang ada di dalamnya, buah belimbing menyediakan berbagai vitamin dan mineral alami untuk dikonsumsi manusia. Berbagai bahan ini tidak hanya dikonsumsi sebagai bahan makanan, bahkan bisa dijadikan bahan kosmetika alami untuk merawat kecantikan. Selain melalui proses metabolisme, kandungan gizi yang terdapat dalam buah belimbing seperti vitamin A, vitamin C dan mineral lain sebagai antioksidan yang akan melindungi oksidasi kulit dariberbagai proses oksidasi.

Untuk mendapatkan hasil yang efektif, sebaiknya buah ini dikonsumsi dalam bentuk segar. Ini akan lebih baik karena zat gizi yang terkandung tidak akan berkurang sebagai akibat proses pengolahan. Bagi yang tidak suka mengonsumsi buah belimbing dalam bentuk segar dapat diolah menjadi jus atau setup buah bahkan bisa dibuat pudding belimbing. Namun, perlu diingat agar tidak terlalu banyak menggunakan gula pasir dalam pengolahan buah belimbing. Penggunaan gula yang terlalu banyak dalam pengolahan makanan dapat membuat tubuh menjadi gemuk dan proses penuaan lebih cepat terjadi.

Bagi Anda yang tertarik mengonsumsi buah belimbing atau memang hobi menikmati buah ini sebagai menu penutup atau selingan makan besar, belimbing bisa dikonsumsi 2-3 kali seminggu. Tidak dianjurkan mengkonsumsi bahan makanan apapun termasuk belimbing secara terus-menerus setiap hari atau berlebihan. Hal ini akan mengurangi variasi makanan yang kita konsumsi dan zat gizi lainnya yang dibutuhkan oleh tubuh tidak tercukupi.

Selain dikonsumsi secara langsung, untuk membuat wajah cantik berseri dan halus, Anda dapat menggunakan masker belimbing. Caranya dengan menggunakan 1-2 buah belimbing yang sudah dicuci bersih. Haluskan hingga lumat dan dapat melekat di kulit. Anda dapat menambahkan air hangat bila terlalu kental. Setelah semua siap digunakan, oleskan pada wajah sekitar 10 menit. Kemudian gosok perlahan kulit wajah dengan masker yang menempel di kulit tersebut.

Baca Juga:
Tokoh Lintas Agama Deklarasi Dukung Anies Baswedan untuk Pilpres 2024

Tokoh Lintas Agama Deklarasi Dukung Anies Baswedan untuk Pilpres 2024

Politik      

5 Des 2022 | 736


Para tokoh pendidikan dan tokoh lintas agama yang tergabung dalam Laskar Angkatan Muda Anies Baswedan (Laskar Aman) mendeklarasikan dukungan untuk Anies Rasyid Baswedan maju ...

Strategi Sukses Masuk FKUI: Perencanaan dan Eksekusi yang Tepat

Strategi Sukses Masuk FKUI: Perencanaan dan Eksekusi yang Tepat

Pendidikan      

3 Maret 2025 | 28


Masuk ke Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) adalah impian banyak pelajar di seluruh Indonesia. Selain dikenal sebagai salah satu fakultas kedokteran terbaik di Tanah Air, FKUI ...

Peran Kepemimpinan Mahasiswa dalam Meningkatkan Kepedulian di Kampus

Peran Kepemimpinan Mahasiswa dalam Meningkatkan Kepedulian di Kampus

Pendidikan      

7 Jan 2024 | 548


Kampus tidak hanya menjadi tempat untuk mengejar ilmu, tetapi juga menjadi lingkungan yang membentuk karakter dan nilai-nilai dalam diri mahasiswa. Salah satu elemen krusial yang dapat ...

5 Strategi Ampuh Mempromosikan Produk Lipstick Lebih Efektif Melalui Platform Online!

5 Strategi Ampuh Mempromosikan Produk Lipstick Lebih Efektif Melalui Platform Online!

Tips      

27 Jun 2024 | 383


Promosi produk adalah hal yang sangat penting dalam dunia bisnis, terutama dalam industri kecantikan. Salah satu produk kecantikan yang saat ini sedang digandrungi adalah lipstick. Untuk ...

Inilah 5 Widget untuk Lock Screen

Inilah 5 Widget untuk Lock Screen

Tekno      

30 Apr 2022 | 723


Salah satu fitur menarik yang dimiliki oleh Android adalah widget yang dapat ditambahkan ke home screen. Tetapi tahukah Anda jika widget dapat ditambahkan pada lock ...

Demo

Mayoritas Publik Ingin Batas Usia Minimal Calon Kepala Daerah Dinaikan

Politik      

21 Jul 2024 | 197


Publik Indonesia saat ini tengah menjadi saksi dari perdebatan yang hangat terkait dengan batas usia minimal calon kepala daerah. Dalam beberapa diskusi publik dan media massa, mayoritas ...