hijab.id

Tips Memelihara Kesehatan Mata Agar Tetap Sehat Dan Bening

26 Jun 2019  |  636x | Ditulis oleh : FDT
Tips Memelihara Kesehatan Mata Agar Tetap Sehat Dan Bening

Mata Anda merupakan satu panca indera yang paling penting untuk menikmati keindahan yang ada di dunia. Terdapat juga istilah mata adalah jendela hati seseorang. Betapa tidak, mata yang sehat dan bening sangat enak dipandang, dan juga menunjukkan bahwa seseorang selalu menjaganya dengan baik. Jadilah salah satu dari orang-orang yang memiliki mata sehat dengan mengikuti tips memelihara kesehatan mata agar tetap sehat dan bening  berikut ini:

Konsumsi makanan sehat
Fungsi retina mata akan terganggu jika Anda kekurangan vitamin atau mineral. Wortel adalah buah yang paling banyak diyakini dapat membantu menjaga kesehatan mata. Akan tetapi, berbagai sayuran, terutama sayuran hijau, bisa menjadi bagian penting bagi kesehatan mata Anda. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa orang-orang yang mengonsumsi makanan dengan kadar vitamin C dan vitamin A lebih banyak, cenderung dapat mengurangi risiko mata lelah hingga penyakit mata lainnya.

Ikuti petunjuk pemakaian lensa mata
Pengguna lensa kontak harus benar-benar teliti dan selalu memperhatikan pentunjuk penggunaan. Bukan hanya itu saja, jangan pernah tidur semalaman memakai lensa. Lensa kontak hanya boleh dikenakan maksimal paling lama selama 19 jam terus menerus. Penggunaan lensa mata yang terlalu sering akan menumpuk bakteri pada lensa dan dapat merusak fungsi mata secara permanen.

Lakukan pemeriksaan mata awal

Orang dewasa yang tidak memiliki faktor atau tanda risiko penyakit mata, perlu melakukan pemeriksaan mata saat menginjak usia 40 tahun. Bicarakan dengan anggota keluarga terutama orangtua Anda, jika mereka memiliki riwayat penyakit mata sejak awal. Bagi Anda yang memiliki riwayat keluarga dengan penyakit mata, diabetes atau tekanan darah tinggi, maka Anda harus segera menemui dokter mata.

Istirahatkan mata
Sadari kemampuan mata Anda sendiri, jika mata lelah bekerja di depan komputer atau menulis dengan jarak dekat, Anda dapat mengikuti jurus 20-20-20. Maksudnya, setiap 20 menit bekerja di depan komputer Anda harus beristirahat paling tidak 20 detik dengan melihat benda atau objek yang jaraknya 20 kaki (6 meter). Paling tidak istirahatkan mata Anda selama beberapa menit ketika melakukan aktivitas tersebut.

Jaga jarak pandang
Jangan lupa untuk selalu menjaga jarak pandang ketika sedang berada di depan layar komputer maupun TV. Jarak pandang yang ideal adalah sekitar 50-100 cm. Dan hal inipun berlaku ketika sedang membaca buku, jarak yang ideal ialah sekitar 30 cm. Menjaga jarak pandang dapat membantu untuk menghindari mata dari rabun dekat atau miopi.

Pakai pelindung mata
Biasakan untuk selalu memakai pelindung mata dalam berbagai kegiatan aktivitas seperti saat berkendara, olahraga, dan sebagainya. Banyak kacamata yang dirancang khusus untuk olahraga guna menghindari terjadinya cedera mata dan terhindar dari debu. Selain itu, kacamata hitam juga mampu memblokir 100% paparan sinar ultraviolet, sehingga membantu mencegah perkembangan katarak. Kacamata hitam bisa melindungi mata dari sinar matahari secara langsung yang dapat merusak retina.

Hentikan merokok
Terutama bagi perokok, usahakan agar menghentikan kebiasaan merokok mulai sekarang. Merokok dapat berpotensi mengalami sejumlah penyakit mata seperti katarak dan kerusakan saraf optik pada mata. Penelitian menunjukkan bahwa perokok dan mantan perokok lebih mungkin untuk mengembangkan penurunan fungsi mata saat usia tua dibandingkan mereka yang tidak merokok.

Demikianlah tips mudah dalam memelihara kesehatan mata. Jangan mau ambil risiko merusak panca indera yang paling memberikan warna pada dunia Anda ini. Lakukan pemeriksaan secara berkala supaya mata terhindar dari penyakit berbahaya.

Baca Juga:
Produk Kopi Lelaki yang Terbuat Dari Bahan Alami

Produk Kopi Lelaki yang Terbuat Dari Bahan Alami

Ulasan      

29 Mei 2019 | 875


Kopi lelaki atau kopi kuat yaitu kopi khusus untuk para pria yang ingin bertahan lama di atas ranjang yang merupakan impian semua pria. Dibandingkan dengan obat kuat yang beredar di ...

5 Objek Wisata Di Tulungagung Ini Wajib Masuk Itinerary Liburanmu

5 Objek Wisata Di Tulungagung Ini Wajib Masuk Itinerary Liburanmu

Wisata      

16 Jun 2022 | 158


Aра yang tеrbеrѕіt dі ріkіrаn kаmu mendengar Kаbuраtеn Tulungagung di Jаwа Tіmur? Bіlа kеrаjіnаn mаrmеr menjadi jаwаbаnnуа, kamu sudah bеnаr ѕеbаgіаn. ...

Anies Baswedan

Anies Baswedan dan Kerinduan akan Persatuan, Momen Spesial di Pesta Rakyat 17 Agustus

Nasional      

21 Agu 2023 | 49


Jakarta - Eks Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, menampilkan kesederhanaan dan kedekatannya dengan rakyat dalam momen Peringatan HUT RI ke-78 di Waduk Lebak Bulus, Jakarta Selatan, pada ...

CoolDeSocks Produsen Kaos Kaki Berbahan Nyaman dan Berkualitas

CoolDeSocks Produsen Kaos Kaki Berbahan Nyaman dan Berkualitas

Fashion      

30 Apr 2020 | 881


Jika kita melihat awal mula sejarah kaos kaki cukup menarik, dan perkembangannya pun makin meningkat. Seiring berjalannya waktu jenis dan model kaos kaki pun mulai bermunculan seperti kaos ...

6 Kampung Batik Terkenal di Indonesia yang Wajib Dikunjungi

6 Kampung Batik Terkenal di Indonesia yang Wajib Dikunjungi

Wisata      

14 Agu 2022 | 131


Bаtіk adalah ѕаlаh ѕаtu wаrіѕаn budауа lеluhur Indonesia уаng ѕudаh mendunia. Bahkan, UNESCO ѕudаh mеnеtарkаn bаtіk ѕеbаgаі Wаrіѕаn Budaya ...

Klinik Raden Saleh Klinik Penanganan Pengguguran Kehamilan Dengan Prosedur Medis yang Aman dan Legal

Klinik Raden Saleh Klinik Penanganan Pengguguran Kehamilan Dengan Prosedur Medis yang Aman dan Legal

Ulasan      

1 Jun 2020 | 451


Klinik Raden Saleh Klinik Penanganan Pengguguran Kehamilan Dengan Prosedur Medis yang Aman dan Legal - Masyarakat Indonesia khususnya kaum wanita kebanyakan lebih memilih untuk ...